Berbagi Pengetahuan ®
Tips  

Cara Menghilangkan Kecanduan HP Pada Anak

Cara Menghilangkan Kecanduan HP Pada Anak

Perkembangan teknologi tidak selalu membawa dampak positif. Salah satunya adalah perkembangan HP atau gadget. Sekarang ini banyak anak yang mengalami kecanduan bermain HP tersebut. Hal ini tentu berpengaruh terhadap perkembangan anak tersebut. Oleh karena itu, kita akan membahas Cara Menghilangkan Kecanduan HP Pada Anak.

Sebenarnya, bukan hal yang salah jika orangtua memperkanalkan HP kepada anaknya. Namun, jika tidak dalam pengawasan yang baik, anak bisa mengalami kecanduan HP tersebut. Akhir-akhir ini, banyak orangtua yang mulai merasakan anaknya mengalami kecanduan HP. Dan ini mengganggu perkembangan si anak. Karena terlalu asik bermain HP, maka anak akan lupa untuk belajar, bergaul dengan teman, bahkan malas untuk pergi ke sekolah.

Untuk menghilangkan kecanduan HP pada anak, memang tidak mudah. Perlu komitmen dan konsistensi dari orangtua itu sendiri. Berikut kita akan membahas cara menghilangkan kecanduan HP pada anak.

Memberikan Batasan Waktu Pada Anak

Ketika bermain HP, anak bisa jadi lupa akan waktu. Dalam hal ini, orangtua harus memberikan batasan waktu pada anak untuk bermain gadget dalam satu hari. Apabila, waktu tersebut telah usai, orangtua wajib mengambil gadget anak.

Meluangkan Waktu Untuk Anak

Salah satu penyebab anak bermain HP karena kesibukan orangtua. Banyak orangtua yang memberikan HP kepada anaknya agar tidak diganggu dalam pekerjaan. Oleh karena itu, sangat penting bagi orangtua untuk meluangkan waktu bermain bersama anak. Hal ini tentu membuat anak tidak kesepian.

Memberikan Mainan Alternatif

Salah satu fitur menarik dari HP adalah game. Banyak anak yang menghabiskan waktu berjam-jam untuk bermain game di HPnya. Agar anak tidak menggunakan HP untuk bermain, orangtua harus menyediakan mainan alternatif. Usahakan, dalam memberikan mainan alternatif ini, sesuaikan dengan keinginan anak.

Ajak Anak Bermain Mengenal Alam

Alam selalu menarik bagi anak. Oleh karena itu, salah satu cara menghilangkan kecanduan HP untuk anak adalah dengan mengajaknya bermain mengenal alam. Di sore hari, ketika orangtua memiliki waktu luang, ajaklah anak untuk jalan-jalan di lingkungan tempat tinggal.

Ijinkan Anak Bermain di Luar

Banyak orangtua yang melarang anaknya untuk bermain di luar rumah dengan berbagai alasan. Sehingga anak hanya bermain di dalam rumah, dan tentu hal ini sangat membosankan bagi anak. Tidak ada salahnya jika orangtua memberikan ijin anak untuk bermain di luar rumah. Hal ini tentu akan membuat anak sejenak melupakan HPnya.

Ajak Anak Untuk Bersosialisasi Dengan Teman Sebaya

Salah satu cara menghilangkan kecanduan HP pada anak adalah dengan mengajak anak bersosialisasi dengan teman sebayanya. Orangtua dapat mengundang teman-temannya untuk bermain di rumah. Selain itu, orangtua juga bisa mengajak anak untuk berkunjung ke rumah temannya.

Berikan Conton Kepada Anak

Anak-anak biasanya meniru apa yang dilakukan oleh orangtuanya. Oleh karena itu, orangtua perlu memberikan contoh dengan tidak bermain HP di depan anak-anak.

Berikan Penjelasan Dampak Negatif HP Bagi Anak

Cara menghilangkan kecanduan HP bagi anak selanjutnya adalah dengan memberikan penjelasan kepada anak mengenai bahaya kecanduan baik bagi kesehatan dan perkembangan psikologi anak.

Sibukkan Waktu Kegiatan Anak

Semakin banyak waktu luang yang dimiliki anak, tentu akan membuat anak merasa bosan dan akan memilih bermain HP. Untuk mengatasi hal tersebut, orangtua dapat memberikan kesibukan anak dengan cara menyalurkan hobbinya seperti les bermain musik, les bernyanyi, les olahraga dan lain-lain.

Demikianlah beberapa cara menghilangkan kecanduan HP pada anak. Semoga informasi ini bermanfaat.

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *